Assalamu'alaikum Warahmatullahi Wabarakatuh

Selamat Datang di Blog Myanto Mahardika Scout, Semoga Bermanfaat untuk Kita Semua.

Motivasiku

Orang yang selalu beralasan selamanya tidak akan menemui kemajuan pada dirinya.

Inspirasiku

Setiap Manusia pasti berbuat salah, maka Instropeksi, dan berbenah diri serta saling menasehati adalah yang terbaik untuk kita lakukan.

Mutiara Hikmah

Sebaik-baik manusia adalah yang paling baik budi pekertinya dan yang bermanfaat buat manusia lainnya.

Warning

Katakan benar pada yang benar dan katakan Tidak pada yang salah atau bathil.

Senin, 01 Februari 2016

Kue Singkong Isi Pisang


Kue Singkong Isi Pisang

Bahan :

1 kg singkong yang berkualitas baik
pisang tanduk secukupnya
pewarna makanan hijau pandan secukupnya ( atau sesuai selera )
1/2 sendok teh pasta vanili
air bersih 200 ml
gula pasir 200 gr
1/2 sendok teh garam halus

Bahan lapisan luar :

500 gr kelapa parut
garam 1/2 sendok teh
1 lembar daun pandan

Cara Membuat Kue Singkong :

Kupas kulit singkong lalu dicuci dengan air sampai bersih
Parut singkong yang sudah bersih kemudian diperas buang airnya
Campurkan semua bahan lalu diaduk sampai tercampur rata sambil diuleni dengan tangan
Simpan adonan pada tempat yang datar lalu pipihkan
Letakkan pisang tanduk yang sudah dikupas kulitnya lalu simpan diatas adonan bagian pinggir
Gulung adonan yang sudah diisi pisang lalu dikukus hingga matang selama 45 menit
Sambil menunggu kue matang siapkan juga bahan lapisan luar
Campurkan semua bahan lapisan lalu kukus selama 5 menit
Angkat kue yang sudah matang lalu siap dipotong melingkar atau sesuai dengan selera anda
Baluri dengan kelapa arut kue yang sudah dipotong dan siap untuk dinikmati

Sawut Singkong


Sawut Singkong Sederhana (Gobet)

Bahan-Bahan :
- 1 kg singkong, kupas, serut kasar
- ½ btr kelapa, kupas parut, kukus.
- ½ sdt garam

Pewarna: merah dan hijau, secukupnya.

Cara Buat :

- Bagi singkong serut menjadi 3, satu bagian beri pewarna merah aduk rata, satu bagian beri warna hijau aduk rata. Kukus 20 menit atau hingga matang.
- Kelapa parut kukus beri garam, aduk rata.
- Sajikan sawut triwarna dengan taburan kelapa parut.
- Bila menghendaki rasa agak manis, beri sedikit gula pasir sebelum sawut dikukus, aduk rata. 

Note : 
- sebelum dikukus, saya campur parutan singkong dengan gula pasir agak banyakan, karna saya suka gobet yang manis 

Gethuk Gulung


Getuk Gulung

Getuk Gulung adalah salah satu variasi getuk singkong dengan teknik digulung. Kue-kue berbentuk gulungan seperti ini selalu banyak penggemarnya. Berikut adalah resep Getuk Gulung untuk 24 potong.

Bahan Getuk Gulung :

Singkong / ubi kayu, 600 gram, kupas, potong-potong
Gula pasir, 125 gram
Margarin, 30 gram
Vanili bubuk, 1/2 sendok teh
Garam, 1/2 sendok teh
Pewarna makanan merah muda, hijau dan kuning secukupnya
Kalapa setengah tua, 1/2 buah, parut panjang

Cara membuat Getuk Gulung :

Campur kelapa dengan sedikit garam, aduk dan kukus selama 25 menit. Angkat dan sisihkan.
Kukus singkong hingga matang dan lunak. Angkat.
Tumbuk singkong selagi hangat hingga halus. Campur dengan semua bahan kecuali pewarna. Aduk rata.
Bagi adonan menjadi 3 bagian, tambahkan tiap bagian adonan dengan warna yang berbeda ( merah muda, hijau dan kuning ).
Gila masing-masing adonan dengan ketebalan 0.3 cm.
Letakkan adonan di atas plastik, susun adonan berlapis dengan urutan warna : merah, hijau, kuning.
Gulung adonan sambil ditekan hingga padat, potong adonan 2 cm. Taburi dengan kelapa parut. Sajikan.

Sumber resep masakan indonesia

Prol Tape Cokelat Keju


Prol Tape Cokelat Keju

Tape singkong yang matang dan berasa manis memang lezat dikonsumsi begitu saja, akan lebih nikmat kalau diolah menjadi kue. Prol tape adalah salah satu contoh hasil olahan tape yang lezat dan banyak diburu orang. Kue yang banyak dijual didaerah Jember ini mudan dan praktis membuatnya.

Bahan Prol Tape Cokelat Keju :
Telur ayam, 15 butir
Gula pasir, 750 gram
Tepung terigu protein sedang, 500 gram
Baking powder, 2 1/2 sendok makan
Tape singkong, 2 1/2 kg, buang seratnya, haluskan
Margarin, 150 gram, lelehkan
Keju cheddar, 500 gram, serut
Cokelat meses, 250 gram

Cara membuat Prol Tape Cokelat Keju :
Campur terigu dan baking powder, ayak hingga rata.
Kocok telur dan gula hingga putih dan kental.
Tambahkan campuran tepung terigu sedikit demi sedikit sambil diaduk hingga rata.
Masukkan tape singkong dan margarin, aduk rata.
Tuang adonan dalam 5 loyang kotak 30x30x4 cm beralas kertas roti dan dioles margarin.
Taburi 1/2 bagian permukaan adonan dengan keju dan 1/2 bagian lainnya dengan meses.
Panggang adonan dalam oven bersuhu 170 derajat celcius hingga matang sekitar 45 menit. Angkat, keluarkan dari loyang dan dinginkan.
Potong tiap kue menjadi 3 bagian. Kemas dalam mika berlabel. Prol tape siap dipasarkan.
Resep kue ntuk 15 buah Prol Tape Cokelat Keju

Tips Prol Tape Cokelat Keju :
Jika tidak suka keju atau cokelat meses, bisa diganti dengan bahan yang lain seperti kacang, kismis dan lainnya untuk taburan.

Kue Prol Tape


Kue Prol Tape

Bahan :
500 gr tape singkong
75 gr gula pasir
200 gr tepung terigu protein sedang
8 kuning telur
8 putih telur, kocok kaku
200 ml susu cair
100 gr margarin, lelehkan
75 gr keju parut untuk campuran
25 gr keju parut untuk taburan

Bahan Olesan :
1 buah kuning telur
½ sdt garam

Cara Membuat:
Aduk dengan garpu, tape singkong dan gula pasir sampai gula larut.
Masukkan terigu protein sedang sambil diayak, aduk rata
Tambahkan kuning telur, susu, margarin leleh, dan keju parut. Aduk rata.
Tuang adonan ke loyang oval diameter 6 cm, yang sudah diolesi margarin dan dialasi kertas roti.
Panggang dalam oven dengan suhu 160 derajat Celsius selama 35 menit.
Keluarkan kue dari loyang, olesi dengan kuning telur, taburkan keju parut. Masukkan ke oven lagi sampai keju berwarna kuning kecokelatan

Kue Sentiling Singkong Kenyal

Bahan :
1 kg singkong yang sudah bersih ( diparut halus )
1 sendok teh garam halus
1/2 sendok teh pasta vanili
250 gr gula pasir
air secukupnya
pewarna makanan secukupnya ( merah, kuning, hijau )

Bahan lapisan luar :
kelapa parut yang tidak terlalu tua secukupnya
garam secukupnya

Cara Membuat Kue Sentiling Singkong :

Campurkan singkong parut, garam, gula pasir, pasta vanili dan air dalam satu wadah, aduk sampai tercampur rata
Bagi adonan yang sudah tercampur rata menjadi 3 bagian
Masing -masing bagian diberi beberapa tetes pewarna makanan yang berbeda, aduk hingga merata
Bentuk adonan pewarna menjadi bentuk balok panjang kemudian kukus selama 35 menit atau sampai matang
Setelah matang, potong-potong kue sentiling membemtuk dadu
Campurkan kelapa parut dengan sedikit garam aduk rata lalu kukus selama 5 menit
Gulingkan kue sentiling yang sudah dipotong-potong dengan kelapa parut yang sudah dikukus
Kue sentiling siap disajikan